Begini Cara Mengaplikasikan Produk Kecantikan

  • Mikrodata
  • Nov 21, 2020
Begini Cara Mengaplikasikan Produk Kecantikan untuk Jerawat

Bingung mengatasi kulit wajah yang cenderung berminyak dan berjerawat? Kulit berjerawat memang membutuhkan perawatan ekstra untuk meminimalisir risiko peradangan. Kondisi kulit wajah yang berjerawat juga lebih rentan dengan permasalahan kulit lainnya.

Misalnya saja seperti komedo, kulit kering, serta sensitif. Itulah sebabnya, Anda harus berhati-hati dan teliti dalam memilih produk kecantikan yang tepat. Kami juga menyarankan supaya Anda tepat dalam cara mengaplikasikan produk kecantikan untuk jerawat. Termasuk dalam urutan pengaplikasian skincare harian.

Urutan Cara Mengaplikasikan Produk Kecantikan untuk Jerawat

Kesalahan pengaplikasian produk kecantikan seringkali memperparah kondisi kulit yang berjerawat. Oleh karenanya, Anda bisa menerapkan urutan pemakaian produk skincare untuk jerawat seperti berikut.

1. Produk Kecantikan Double Cleansing

Anda bisa mengawali skincare dengan pemakaian double cleansing. Penerapannya bisa dilakukan di pagi hari maupun setelah menggunakan makeup. Double cleansing digunakan dalam dua langkah, yakni menggunakan makeup remover dan sabun pembersih muka.

Ada beberapa produk perawatan yang sudah memberikan fungsi sebagai double cleansing. Produk skincare jerawat terbaik seperti Clean It Zero-Banila Co, Bioderma Micellar Water, serta The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Facial Wash.

2. Eksfoliasi

Pengaplikasian produk untuk eksfoliasi wajah juga sangat disarankan bagi kulit berjerawat, baik itu dalam bentuk scrub ataupun toner. Produk kecantikan untuk jerawat yang direkomendasikan adalah Avoskin Miraculous Refining Toner, Pixi Glow Tonic, serta Skinfood Rice Mask Wash Off.

3. Hydrating toner

Urutan yang ketiga adalah dengan mengaplikasikan produk hydrating toner untuk mendapatkan kelembaban ekstra. Demi hasil yang lebih optimal, disarankan memilih toner dengan kandungan tea tree atau witch hazel untuk kulit berjerawat. Produk yang direkomendasikan seperti Thayers Rose Petal Witch Hazel Toner, Klairs Supple Preparation Unscented Toner, serta Vitamin E Hydrating Toner.

4. Masker Wajah

Masker wajah di malam hari juga sangat disarankan bagi Anda yang tengah menjalani proses penyembuhan jerawat. Sebaiknya pilihlah skincare dari masker organik dengan formula yang lebih ringan. Contohnya saja seperti masker yang terbuat dari kulit jeruk, gel witch hazel, kunyit, putih telur dan susu almond,  serta masker lidah buaya.

5. Serum

Urutan selanjutnya, yakni mengaplikasikan serum jerawat. Pilihlah serum yang mengandung Hyaluronic Acid untuk meremajakan kulit, menenangkan, serta mengempeskan jerawat. Penggunaan produk serum yang direkomendasikan seperti Hada Labo Gokujyun Hyaluronic Acid Lotion, The Ordinary Hyaluronic Acid 2% + B5, serta Leegeehaam Grow Hyal B5 Ampoule.

6. Moisturizer

Rangkaian skincare untuk kulit berjerawat selanjutnya, yakni moisturizer. Sangat disarankan agar Anda memilih produk yang berbahan dasar gel, seperti Neutrogena Hydro Boost Water Gel, Wardah Witch Hazel Purifying Moisturizer Gel, serta Innisfree Jeju Sparkling Oil Free Gel Cream.

7. Sunscreen

Setelah semalaman mengaplikasikan produk skincare, Anda juga harus memperhatikan perlindungan kulit di siang hari. Menerapkan sunscreen dengan kandungan SPF 50 dan bersifat non-comedogenic sangat disarankan.

Pilihlah produk sunscreen yang tepat untuk kulit berjerawat. Seperti halnya produk Klairs Soft Airy UV Essence SPF 50 PA ++++ dan juga Etude House Sunprise Mild Airy Finish SPF 50+ /PA +++.

PickyBest menyarankan supaya seluruh rangkaian produk skincare di atas Anda pakai secara berurutan. Terutama bagi Anda yang memiliki masalah dengan kulit wajah berjerawat.

Pilih produk kecantikan untuk jerawat yang menurut Anda paling tepat dan sesuai dengan kondisi kulit. Namun yang paling penting, hindari untuk terlalu sering menyentuh wajah maupun memencet jerawat. Hal ini justru bisa memicu peradangan dan memperburuk kondisi jerawat Anda.

Related Post :